Kamis, 09 Februari 2012

Pekan Depan, Jokowi Jajal Mobil Esemka ke Jakarta

JAKARTA - Wali Kota Solo Joko Widodo berencana akan mengemudikan langsung mobil nasional produksi PT Esemka dengan rute Solo-Jakarta. Ini dilakukan untuk melakukan uji kelayakan terhadap produk karya pelajar SMK di Solo. "Rabu pekan depan mobil Esemka akan saya bawa ke Jakarta dari Solo untuk uji kelayakan," kata Jokowi kepada wartawan di Jakarta. Jumat (10/2). Ia menjelaskan mobil Esemka itu akan dibawa untuk uji kelayakan ke BPPT, Kementerian Perindustrian dan Kementerian Perhubungan. "Nah, itu untuk uji kelayakan dan uji emisi," katanya. Ia menambahkan, harusnya mobil nasional itu sudah tiba di Jakarta pekan ini. Namun karena ada kendala teknis di penerangan, akibatnya pengiriman urung dilaksanakan. "Itu untuk uji kelayakan. Kemarin kita test drive malam, lampu depannya masih buyar atau menyebar," katanya. Namun kata Jokowi, sudah tiga hari belakang ini diperbaiki belum juga rampung-rampung. "Rencananya hari Kamis sudah rampung," imbuhnya. Menurutnya lagi, mobil nasional itu  juga akan dibawa ke Kepolisian RI untuk mengurus izin lainnya. Terkait dengan jumlah unit mobil nasional yang dipasarkan, Jokowi mengaku, tidak tahu secara pasti. "Kalau mau tanya unitnya tanya ke PT Esemka. Urusan saya hanya mempromosikan. Tapi yang saya tahu ada 5000 unit," jelasnya. (boy/jpnn)

10 Feb, 2012


-
Source: http://www.jpnn.com/read/2012/02/10/116897/Pekan-Depan,-Jokowi-Jajal-Mobil-Esemka-ke-Jakarta-
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar